Sore tadi, tepatnya pukul 16.45 beberapa grup WA saya memberi notifikasi bahwa ada tayangan Inspirasi sore TVRI Sta Jakarta tentang Sentulfresh. Sontak saya bergegas ke depan televisi untuk melihat apa yang terjadi.
[youtube https://www.youtube.com/watch?v=0kTw6p7dhtY&w=650&h=480]
Agak tergopoh-gopoh saya meraih remote control TV dan mencari channel TVRI Jakarta. Eh.. pas ketemu acara nya sudah selesai. Saya agak kecewa juga, soalnya penasaran diputar pada acara apa.
Untunglah.. ada adik kelas alumni kampus yang sempat menjepret kamera handphone nya dan mengambil gambar saya. Ternyata itu adalah shooting pada bulan Juni 2013 lalu di acara Zona Kreativitas produksi TVRI Stasiun Jakarta.
Dimulai dengan tayangan mengemut yoghurt oleh putri saya, Rahma Azkia Zahra. Pada saat itu, Rahma baru berumur 5 tahun. Dia terlihat senang sekali di shooting. Meskipun awalnya agak malu-malu, Rahma didampingi oleh mamanya, berdua di shoot sedang mengkonsumsi es yoghurt. Akting mereka berdua terlihat alami dan untuk ukuran “artis pendatang baru”, yaach… lumayan layaw, hehehe.
Selanjutnya gambar bergeser dengan menyoroti produksi es yoghurt dimulai dari pemerahan susu sapi, pemasakan susu, pencampuran biang atau starter yoghurt, penyaringan yoghurt, pemasakan air gula, pencampuran antara air gula dan larutan yoghurt dan terakhir adalah pengisian larutan es yoghurt ke dalam plastik ukuran 2,8 x 20 cm.
Sejak di shooting hingga sekarang, episode membuat es yoghurt sentulfresh sudah berkali kali tayang ulang. Alhamdulillah… shooting selama satu hari berdampak kepada tayangan ulang dan ujung-ujungnya para reseller dan distributor cukup terbantu dengan menyebarnya informasi mengenai es yoghurt sentulfresh melalui tayangan tersebut.
Saat ini, es yoghurt sentulfresh sudah bisa didapatkan di seeluruh jabodetabek, bahkan sudah merambah ke Balikpapan, jawa Timur, Bengkulu dan Lampung. Penjualan es yoghurt sentulfresh melalui beberapa cara baik itu offline ataupun online.
Konsumen es yoghurt sentulfresh kebanyakan adalah anak anak. karena memang cita rasa yang manis dan tidak berasa asam, sehingga cocok di lidah anak-anak.
Pemasaran online bisa didapatkan di bisnisyoghurt.com dengan menghubungi Customer Service Sentulfresh, mbak Arini Sagita di no telp/wa 0857-7261-9243 atau pin BB 55CF376F.